Sunday, September 25, 2016

Use Case Diagram Menu Management System

Menu Management System adalah sebuah sistem di mana proses pemesanan makanan dari sebuah menu di sebuah restoran diotomatisasi menggunakan media digital. Proses dari mulai pemesanan makan hingga pembayaran dapat dilakukan secara mandiri oleh konsumen dari meja masing-masing. Penggunaan kertas pun dapat dikurangi karena data yang digunakan tersimpan secara digital di database.

Dalam sistem ini ada tiga pihak yang terlibat dalam pelaksanaannya, yaitu:

1. Customer




Di sistem ini customer dapat melakukan pemesanan masakan dari menu digital yang ada. Pesanan yang dipilih akan langsung masuk ke sistem milik waiter. Customer juga dapat membatalkan pesanan yang sudah masuk dengan batas waktu 30 detik sesudah pesanan masuk. Customer juga dapat melihat tagihan makanan mereka dan dapat memanggil waiter untuk melakukan pembayaran ataupun layanan lainnya.

2. Waiter 



Sistem milik waiter dapat digunakan untuk masuk kedalam sistem database. Waiter dapat mengatur order yang masuk dan melakukan pengubahan jika diperlukan. Selain itu, waiter juga dapat melakukan proses pembayaran pesanan.

3. Admin


Sistem milik admin dapat melakukan pengaturan terhadap jalannya restoran itu sendiri. Admin dapar mengatur menu, tata letak restoran, bahasa interaksi, dan pengguna sistem beserta permission-nya. Selain itu, admin dapat melihat transaksi pembayaran yang sudah dilakukan dan laporan-laporan lainnya. 

Sumber: https://files.ifi.uzh.ch/CSG/staff/tsiaras/Extern/Theses/MP_Maxat_Pernebayev_Tanvi_Singh_Karthick_Sundararajan.pdf

No comments:

Post a Comment